Beranda Berita Terkini Dukungan Terus Mengalir Untuk Yopi Saraung Pimpin Kepulauan Talaud

Dukungan Terus Mengalir Untuk Yopi Saraung Pimpin Kepulauan Talaud

650
0
Yopi Saraung.

Talaud, PALAKAT.id – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 di Sulawesi Utara (Sulut) sudah semakin dekat. Semua kabupaten/kota yang ada di Sulut akan memilih calon kepala daerah yang baru.

Khusus di Kabupaten Kepulauan Talaud, masyarakat sangat menanti sosok pemimpin baru yang dapat menyejahterakan mereka untuk kehidupan yang lebih baik.

Salah satu tokoh idaman masyarakat Kepulauan Talaud untuk memimpin bumi porodisa itu tertuju kepada sosok muda nan energik Yopi Saraung.

Yopi Saraung yang lebih akrab disapa Yosa ini merupakan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Kepulauan Talaud terus mendapat dukungan dari masyarakat untuk maju menjadi orang nomor satu di kepulauan paling utara Indonesia.

Dirinya diyakini mampu membawa perubahan dan kesejahteraan bagi masyarakat Talaud ke depan.

Hal itu terbukti bahwa YoSa sapaan akrabnya dengan upaya keras membuktikan itu semua lewat tindakan yang nyata kepada masyarakat.

Adapun beberapa support dari masyarakat terus bermunculan untuk putra Asli Bumi Porodisa ini.

“Terima kasih jetua, Untuk banyak hal yang di lakukan lewat tindakan bukan hanya sekedar Retorika Semata, dekat, dan Semakin Lekat dengan rakyat menuju Porodisa 1 Mawu Mapia,” tulis salah satu akun Facebook.

“Sukses slalu buat harapan kebaikan talaud tercinta, bangunlah kepulauan talaud tercinta ni,” komentar Maria Debora.

“Tuhan akan memberkati orang yang tulus dan ikhlas melakukan kebaikan untuk orang banyak, kami tetap berdoa agar apa yang menjadi harapan dan cita-cita tuari Yopi Saraung untuk talaud tercinta bisa terwujud sesuai rencana Tuhan,” Kata Nius Lalimbat.(pid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini