Beranda Berita Terkini HUT Ke-25 GMIM Lotta Pineleng, Pj Bupati Minahasa Ajak Jemaat Gunakan Hak...

HUT Ke-25 GMIM Lotta Pineleng, Pj Bupati Minahasa Ajak Jemaat Gunakan Hak Pilih Di Pemilu 2024

151
0

Minahasa, PALAKAT.id – Penjabat (Pj) Bupati Minahasa Jemmy Kumendong didampingi Ketua TP-PKK Minahasa Ny Djeneke Kumendong-Onibala beribadah syukur bersama jemaat dalam rangka HUT ke-25 GMIM Lotta Pineleng, Minggu (4/2/2024).

Tampil sebagai Khadim Pdt Dr Adolf Wenas, Wakil Ketua Bidang Misi dan Hubungan Kerjasama Sinode GMIM, membawakan Firman Tuhan dalam Amos 5:7-13, Melawan perkosaan keadilan.

Dalam sambutannya Pj Bupati Jemmy Stani Kumendong menyampaikan usia 25 tahun ini diharapkan jemaat GMIM Lotta Pineleng mampu memberikan kontribusi terhadap jemaat dan pembangunan di Sulawesi Utara, terutama di Minahasa.

“Momentum HUT ke-25 diharapkan menjadi refleksi kepada seluruh pelayan khusus dan jemaat agar berdampak bagi jemaat yang lain. Selain itu kami juga mengimbau seluruh jemaat dan masyarakat waspada terhadap cuaca ekstrem, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu kita juga akan menghadapi Pemilu 14 Februari 2024. Mari kita menggunakan hak pilih, juga menjaga keamanan dan kenyamanan, menjadi warga negara yang bertanggung jawab, hindari berita-berita hoaks. Banyak selamat bagi jemaat GMIM Lotta Pineleng. Tuhan Yesus Memberkati,” ujar Bupati Kumendong seraya mengutip pesan Gubernur Olly dalam berbagai kesempatan agar jemaat berdoa meminta tuntunan Roh Kudus agar bisa memilih figur yang terbaik bagi jemaat dan masyarakat.

Pdt Seska Wahani M Teol, menyampaikan syukur kepada Tuhan dan terimakasih bagi semua yang telah hadir beribadah dan memberikan sumbangsih lonceng, sound system serta uang bagi Gereja dan jemaat, dari Kel Dondokambey-Tamuntuan, Kel Dondokambey-Lengkong dan Pemkab Minahasa. “Biarlah itu untuk hormat dan kemuliaan nama Tuhan,” ujar Pdt Seska.

Turut hadir dalam ibadah, mewakili Gubernur Sulut, Daniel Mewengkang, mantan Wakil Bupati Minahasa, Dr Robby Dondokambey, Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa, Ny Djeneke Kumendong-Onibala SH MSA, jajaran Pemkab Minahasa, anggota DPRD Minahasa, Natalia Rompas dan Moureen Pongantung beserta jemaat GMIM Lotta Pineleng.(pid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini