Beranda Berita Terkini Soeprapti Mohadjumangin Resmi Mendaftar Bakal Calon Wakil Wali Kota dari Partai Demokrat

Soeprapti Mohadjumangin Resmi Mendaftar Bakal Calon Wakil Wali Kota dari Partai Demokrat

206
0

Manado, PALAKAT.id –– Hj Soeprapti Mohadjumangin tak main-main dengan niatnya yang ingin membawa kota Manado ke perubahan yang lebih baik dengan upaya menjadi bakal calon Wakil Wali Kota Manado.

Dirinya pun langkah demi langkah telah melakukan pendaftaran dibeberapa partai besar dan mendapat respon positif untuk menjadi calon wakil wali kota Manado

Kali ini, dirinya mendaftar di Partai Demokrat sebagai bakal calon wakil wali kota Manado dan diterima langsung oleh tim penjaringan partai Demokrat, Rabu (29/5/2024).

Dalam pendaftaran kali itu, Hj Soeprapti yang didampingi sang suami dan tim, diterima oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat Manado RAS Didi Sjafii dan Tim Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Kota Manado.

Dalam kesempatan itu, Hj Soeprapti menyatakan sangat siap untuk menjadi salah satu kontestan pada Pilwako Manado 2024.

Oleh karena itu, dirinya telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil wali kota di sejumlah partai politik, seperti NasDem, PKS, Golkar.

Sementara itu, Didi Sjafii mewakili Partai Demokrat menyatakan senang dengan pendaftaran Hj Soeprapti tersebut.

Sebab, hal itu menandakan bahwa ada keinginan besar untuk memenangkan Pilwako Manado.

Selain itu, kata Didi, pendaftaran tersebut menjadi indikasi adanya niat baik dari Hj Soeprapti terhadap undangan dari Partai Demokrat.

“Kita telah menerima pendaftaran Ibu Hj Soeprapti sebagai bakal calon wakil wali kota. Nanti tetap akan ada hal-hal teknis yang akan dibicarakan,” terangnya.

Didi pun menambahkan, bahwa Demokrat sangat berharap bahwa pendaftaran Soeprapti ke Demokrat bisa memperkuat perjuangan.

“Kami berharap dengan kehadiran ibu untuk memperkuat perjuangan kita, satu garis,” tutup Didi.(laks)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini