Kalteng, PALAKAT.id – Lanjutan kompetisi Liga 2 pekan ke-3 antara Persiba Balikpapan melawan Sulut United harus berakhir dengan skor imbang 1-1.
Pertandingan yang digelar di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (15/10/201), Sulut United sempat unggul terlebih dulu lewat sepakan penalti Tegar Pangestu pada menit ke-65.
Menjelang akhir pertandingan, Persiba Balikpapan mencuri gol lewat pemain pengganti Yogi Novrian di menit ke-85.
Babak Pertama
Jalannya 10 menit pertama, kedua tim saling membangun upaya serangan, namun belum berhasil menciptakan peluang berarti.
Sebuah peluang emas di menit ke-17 hampir dimanfaatkan Mariando Djonak melalui blunder yang dilakukan Sulut United.
Namun tendangan dari dalam kotak pinalti tersebut masih bisa dihentikan kiper Sulut United, Dimas Galih Pratama.
Menit ke-20, Garango Utara memperoleh kesempatan tendangan bebas tapi sepakan yang dilepaskan Ariyanto Maring belum mengenai sasaran.
Memasuki menit ke-25, permainan masih berlangsung alot dan setiap serangan dari kedua tim belum membuahkan hasil.
Satu upaya serangan dilakukan Sulut United di menit ke-30, sepakan keras dilakukan Ryan Kurnia namun berhasil dihentikan lini pertahanan Persiba.
Menit ke-35, Persiba memberikan serangan balasan dan satu tendangan dari Yudhistira Mambrasar kembali dipatahkan lini pertahanan Sulut United.
Sampai di menit ke-40, serangan kedua tim belum berhasil membuahkan gol dan skor kacamata bertahan hingga akhir babak pertama.
Babak Kedua
Beranjak ke babak kedua, Sulut United menarik Dhimas Galih dan Mahardiga Lasut dan memasukan Fery Bagus Kurniawan dan Tegar Hening.
Satu serangan pembuka di babak kedua dilancarkan Persiba namun tendangan Adam Maulana masih melenceng jauh.
Pada menit ke-55, Sulut United memperoleh kesempatan tandangan pojok namun tandukan dari Deki Rolias masih belum mengenai sasaran.
Masih berlanjut rangkaian serangan yang dibangun Sulut United, sebuah tendangan keras dari Ryan Kurnia melebar jauh ke sisi kiri gawang Persiba.
Memasuki menit ke-60, Beruang Madu menguasai permainan dan menciptakan dua peluang tapi belum dapat dimanfaaatkan menjadi sebuah gol.
Petaka pun terjadi, serangan balasan yang dibangun Sulut United pada menit ke-65 berujung penalti dan berbuah gol.
Sepakan keras Tegar Hening membuat Gorango Utara unggul dan meningkatkan tempo pemainan.
Persiba hendak membalas, tapi Sulut United juga tetap terus menekan meski telah unggul.
Pada menit ke-77, Persiba memperoleh satu kesempatan emas lewat tendangan bebas yang dilakukan namun masih membentur tembok pertahanan dari Sulut United.
Keungulan masih dipegang Sulut United dan gol balasan dari Persiba masih belum terjadi.
Sampai di menit ke-85, Beruang Madu akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat sepakan Muhammad Yogi Novrian.
Skor 1-1 membuat intensitas pertandingan kian meningkat, begitu juga tensi hingga kartu merah harus dikeluarkan wasit.
Kedua tim semakin gencar saling bertukar serangan, namun hingga peluit panjang dibunyikan tidak ada gol lagi yang tercipta.
Daftar Susunan Pemain
Persiba Balikpapan (4-2-3-1): Riki Pambudi, Zulkifli Malawat, Anton Rahangmetan, Imam Mahmudi, Mochammad Irvan Fbrianto, Bryan Cesar Ramadhan, Adam Maulana, Muhammad Rasul, Yudhistira Mambrasar, Mariando Djonak Uropmabin, Freddy Jeferson Isir.
Pelatih: Alfredo Vera
Sulut United (4-2-3-1): Dimas Galih Pratama, Mahdi Fahrim Albaar, Yudi Khoerudin, Deki Rolias Sandra, Andriantono Oriza Eka Putra, Mahadirga Maranando, Muhammad Rifaldo, Ryan Kurnia, Rosi Noprihanis, Risman Ariyanto, Eksel Timothy.
Pelatih: Ricky Nelson